Paytren : cara transfer sesama mitra

Paytren berkembang sangat pesat dari tahun ke tahun. Bahkan selalu mengikuti perkembangan teknologi sehingga selalu ada banyak perubahan-perubahan. Dan kini paytren tidak hanya sebagai alat transaksi bayar-bayar dan pembelian pulsa saja, tapi kini paytren sudah seperti dompet bisa menyimpan uang di aplikasi paytren seperti halnya DANA, OvoCash dan masih banyak lagi aplikasi-aplikasi dompet lainnya.

Dengan bertranformasi ke aplikasi paytren 5.17 kini paytren tidak hanya sebagai dompet atau aplikasi bayar-bayar tapi sudah seperti bank karena sudah bisa transfer uang antat bank dalam negeri dan mitra paytren bahkan ke depannya paytren akan membuka fitur transfer antar bank luar negeri jadi buat TKI yang bekerja di luar negeri bisa melakukan transfer via paytren. Kirim uang kepada keluarga di indonesia pun semakin mudah.

Dengan adanya fitur transfer antar sesama mitra paytren ini sangat memudahkan mitra paytren yang kadang malas untuk deposit paytren ke ATM, karena kita bisa minta ke sesama mitra paytren. Untuk transfer ke sesama mitra paytren ini syaratnya harus upgrade terlebih dahulu ke mitra paytren pebisnis atau Basic.

Berikut cara transfer uang sesama mitra paytren

  1. Login terlebih dahulu ke aplikasi paytren
  2. Pilih ikon transfer
  3. Pilih transfer antar mitra paytren dan masukan nominal yang mau anda transfer, no handphone mitra paytren tujuan. Lalu klik selanjutnya.
  4. Setelah itu muncul nama tujuan mitra yang anda transfer kemudian Masukan pin transaksi anda lalu klik tombol transfer
  5. Transaksi anda selesai. Bukti transaksi bisa langsung kirim via whattapps, mesenger atau email atau juga bisa langsung di print out menggunakan printer bluetooth
Dengan adanya fitur ini sangat mudah dalam melakukan TOP UP paytren tidak perlu transfer ke bank anda bisa bayar cash ke sesama pengguna paytren yang ada di sekitaran rumah anda.

Terima kasih semoga bermanfaat


 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes